Sabtu, 08 April 2017

Review Artikel : Insulin aspart vs. human insulin in the management of long-term blood glucose control in Type 1 diabetes mellitus: a randomized controlled trial

1.    Susunan Penulisan
Terdiri dari :
a.    Abstrak à meliputi tujuan, metode, hasil, dan kesimpulan
b.    Terdapat keywords
c.    Introduction à penjelasan latar belakang penelitian dan objektif dalam satu paragraph (tidak dipisahkan)
d.    Metode à meliputi desain penelitian, kriteria inklusi dan eksklusi, kelompok kontrol (pasien yang menggunakan human insulin) dan kelompok perlakuan (pasien yang menggunakan insulin aspart), randomisasi, endpoints, perhitungan jumlah sampel, dan analisis statistic
e.    Hasil à  meliputi karakteristik responden berupa data demografi, terdapat pasien yang drop out karena meninggal, data terkualifikasi (dapat dimanfaatkan untuk penelitian selanjutnya)
f.     Diskusi à meliputi interpretasi hasil
g.    Acknowledgements à Penelitian merupakan bagian dari program Novo Nordisk A/S dan dikonsultasikan pada PDH din Universitas Newcastle
h.    Terdapat reference yang kredibel dan terkemuka
i.       
2.    Judul
a.    Judul sudah menyebutkan “Randomized Controlled Trial
b.    Judul sudah mencerminkan penelititian
c.    Judul kurang singkat, lebih dari sepuluh kata
3.    Jurnal dan Penulis
a.    Artikel tidak ada editorial board, peer review.
b.    Artikel bukan merupakan good reputation journal, tidak ditemukan di “Scimago”
c.    Artikel ada conflict of interest, yaitu  Novo Nordisk
d.    Artikel bukan merupakan jurnal suplemen dan bukan merupakan abstract book
4.    Abstrak
a.    Terdiri atas 273 kata (kurang dari 500 kata)
b.    Penjelasan mencakup semua bagian dan dijelaskan secara singkat namun tetap perlu untuk membaca semua artikel agar lebih paham isi artikel
5.    Introduction
a.    Backround jelas mencerminkan alasan dan  tujuan penelitian yang jelas. Tujuan penelitian mengevaluasi efek insulin aspart sebagai insulin yan dipengaruhi oleh makanan dalam penggunaan klinis jangka panjang.
b.    Penelitian atau teori sebelumnya disitasi dan relevan dengan penelitian yang akan dilakukan
6.    Metode-Subject
a.    Dalam penelitian artikel ini dijelaskan kriteria inklusi dan eksklusi yang sesuai dengan tujuan penelitian
b.    Jumlah sampel yang diambil memenuhi syarat penelitian
c.    Sampel dapat merepresentasikan populasi pengidap diabetes di benua Eropa karena penelitian ini dilakukan pada delapan negara di Eropa
d.    Proses pemilihan subjek tidak dijelaskan, akan tetapi sumber subjek jelas dari delapan negara di Eropa yaitu Austria, Denmark, Finlandia, Jerman, Norwegia, Swedia, Swiss dan Inggris
e.    Pada penelitian ini hanya dijelaskan bahwa penelitian dilakukan di 88 European centre di delapan negara di Eropa
7.    Metode-Desain Penelitian
a.    Terdapat kelompok kontrol yaitu pasien yang diberikan terapi human insulin dan kelompok perlakuan yaitu pasien yang diberikan terapi insulin aspart
b.    Kelompok kontrol dan kelompok perlakuan mendapatkan perlakuan yang sama
c.    Desain sesuai untuk mendapatkan sesuai dengan tujuan penelitian
d.    Proses randomisasi hanya dijabarkan pada hasil, di bagian metode kurang dijelaskan

8.    Metode-Treatment
Adanya potensi interaksi atau efek samping seperti hipoglikemi. Potensi interaksi dapat diukur melalui analisis biokimia yaitu HbA1c.
9.    Metode Pengukuran Hasil
a.    End point jelas, yaitu membandingkan tipe insulin
b.    Tidak disebutkan apakah pengukuran sudah valid dan reliabel
c.    Kepatuhan minum obat tidak diukur
10. Analisis Data
a.    Tipe data tidak disebutkan, namun reviewer menyimpulkan bahwa data memiliki tipe data rasio karena data yang didapatkan memiliki tingkatan, memiliki operasi matematis (perhitungan HbA1c), dan memiliki nilai nol.
b.    H0 dan H1 tidak disebutkan
c.    P value disebutkan, yaitu kurang dari 0,05
d.    Analisis dapat dipertanggungjawabkan karena terdapat hasil dari analisis tersebut
e.    Tipe analisis disebutkan yaitu menggunakan ANOVA, uji regresi, dan uji hubungan menggunakan Pearson
11. Hasil
a.    Demografi subjek terdapat di dalam artikel, meliputi usia, jenis kelamin, etnik, BMI, gaya hidup (merokok), lama menderita diabetes
b.    Analisis statistik sesuai yang tercantum dalam metode
c.    Data yang didapatkan memiliki distribusi normal
d.    P value disebutkan, yaitu kurang dari 0,05
e.    Hasilnya dapat dimanfaatkan untuk penelitian selanjutnya karena didapatkan perbedaan dari penggunaan insulin aspart dan human insulin yang signifikan
f.     Jumlah disertai presentase
g.    Efek samping yang sudah pasti terjadi yaitu hipoglikemi. Efek samping lain yaitu komplikasi mikrovaskular disebutkan namun tidak dijelaskan secara jelas
h.    Teks, gambar, tabel jelas
i.      Terdapat pasien yang drop out, dalam artikel dijelaskan karena pasien meninggal
12. Diskusi dan Kesimpulan
a.    Hasil penelitian sesuai dengan tujuan penelitian yang ingin dicapai
b.    Terdapat penjelasan singkat mengenai temuan
c.    Dibandingkan dengan penelitian lain, yaitu tujuan terapi dari penggunaan insulin aspart
13. Bibliografi
a.    Daftar pustaka yang dicantumkan semuanya berasal dari sebelum tahun 2000 sehingga tidak terkini
b.    Reference yang dicantumkan berasal dari sumber yang kredibel dan terkemuka
c.    Sitasi yang dipakai dan daftar pustaka yang tercantum sesuai dan lengkap

d.    Terdapat pernyataan terkait pihak yang bekerjasama dan mendukung penelitian ini sekaligus pihak yang memberikan pendanaan untuk penelitian yaitu dari Novo Nordisk A/S
Download Artikel

https://drive.google.com/file/d/0B6iK-zuCXbSZdUF1bVZCaU02dmc/view?usp=sharing

Tidak ada komentar:

Posting Komentar